apa itu fasad

Apa Itu Fasad Rumah? Mari Pahami Fungsi dan Keuntungannya

Dalam dunia interior dan eksterior desain, fasad adalah hal yang sudah tidak asing lagi didengar. Fasad memiliki nilai yang cukup tinggi dalam sebuah banggunan salah satunya adalah sebagai bagian wajah atau muka bangunan dan memberikan suasana yang unik serta khas pada bangunan karena letaknya di depan. Saat ini fasad sendiri menjadi trend dalam konteks desain eksterior, karena bukan hanya perhotelan saja yang menggunakan fasad untuk memperindah tampilan luar hotel, namun rumah-rumah pribadi saat ini juga sudah menggunakan fasad sebagai hiasan eksterior mereka. namun tahukah kalian sebenarnya fasad itu apa sih? Dan fungsi dari adanya fasad dalam sebuah bangaun itu apa saja? Simak penjelasannya sampai akhir ya!

Pengertian dari Fasad Pada Bangunan

Fasad atau facade berasal dari bahasa Prancis yaitu façade, bahasa Italia Faccita atau faccia, serta bahasa Latin kata Faccia yang memiliki arti wajah. Pengertian lain mengenai fasad menurut Wikipedia adalah, “Suatu sisi luar (eksterior) sebuah bangunan, umumnya terutama yang dimaksud adalah bagian depan, tetapi kadang-kadang juga bagian samping dan belakang bangunan“. Bentuk dan material yang digunakan untuk pembuatan fasad sendiri juga sangat beragam tergantung kebutuhan daripada bangunan tersebut.

laser cutting fasad rumah

Komponen fasad dalam sebuah bangunan meliputi pintu, jendela, dinding, teritisan dan sun shading. Masing-masing komponen juga memiliki fungsinya masing-masing yang khas.

Lalu Apa Fungsi dan Keuntungannya untuk Bagunan?

Fasad sebagai muka dari sebuah bangunan memiliki nilai dan fungsinya sendiri, beberapa fungsi dari adanya fasad adalah sebagai berikut ini:

1. Sebagai Pelindung Bangunan

Fasad sebagai muka sebuah bangunan memiliki fungsi sebagai pelindung dari gangguan luar, seperti cuaca ekstrim, hujan, angin, polusi, panas dan lembab.

2. Menunjang Penampilan Bangunan

Karena berapa di depan dan menjadi pusat perhatian dari luar, adanya fasad juga mempengaruhi tampilan suatu bangunan. Dengan konsep fasad yang menarik dan tertata akan membuat bangunan tersebut menarik.

3. Menunjukan Gaya Arsitektur

Walaupun saat ini adanya fasad sudah merambah kepada rumah-rumah, namun pada awalnya fasad berkembang pada interior seperti gotel, mall, supermarket, gedung perkantoran dan lain sebagainya yang notabene dikerjakan oleh arsitektur. Jadi biasanya masing-masing arsitek memiliki identitas karyanya salah satunya dalam desain bentuk fasad.

Fasad Laser Cutting, Opsi Terbaru Fasad Bangunan!

Saat ini pembuatan partisi untuk ruangan dengan metode laser cutting memang sangat diminati berbagai kalangan, laser cutting dipilih karena bisa membuat desain yang unik dengan proses pengerjaan yang cepat. Berikut dibawah adalah beberapa fasad yang menggunakan laser cutting sebagai proses produksinya:

Kelebihan Laser Cutting untuk Fasad

  1. Desain Bisa Disesuaikan
  2. Proses Pengerjaan Cepat
  3. Bisa Untuk Pola yang Rumit
  4. Bisa Membuat Tampilan Jadi Minimalis
  5. Lebih Presisi
  6. Kuat dan Tahan Lama
  7. Bisa di Finishing dengan Berbagai Warna

Hubungi Kami Sekarang, Untuk Pemesanan Fasad Laser Cutting!

Jika kalian membutuhkan jasa untuk pembuatan fasad custom Kreasi Muda Indonesia bisa salah satu pilihan yang sesuai untuk kalian. Kreasi Muda Indonesia adalah perusahaan yang bergerak dibidang manufaktur khususnya Jasa Laser dan fabrikasi Logam. Kreasi Muda Indonesia juga melayani jasa desain, produksi hingga pasang untuk berbagai ornamen fasad utamanaya fasad laser cutting. Silakan hubungi tim Marketing kami atau kontak langsung melalui Whatsapp untuk info lebih lanjut.

Facebook Comments