fbpx
Definisi, Fungsi dan Manfaat Besi Hollow dalam Berbagai Bidang

Definisi, Fungsi dan Manfaat Besi Hollow dalam Berbagai Bidang

Definisi Besi Hollow

Definisi besi hollow adalah material konstruksi berbentuk kotak atau persegi panjang dengan rongga di bagian tengah sehingga menyerupai pipa. Pembuatan besi hollow diproses dari material dengan cara ditekuk dari plat besi yang kemudian dilas untuk merekatkan sambungannya. Material ini memiliki beberapa sifat yaitu kokoh, tahan korosi, tahan api, dan tidak mudah dimakan rayap.

jasa laser cutting pipa hollow

Fungsi Besi Hollow

1. Sebagai bahan material konstruksi

2. Besi hollow sangat pas untuk dijadikan bahan konstruksi interior dan eksterior rumah. Besi hollow kerap dimanfaatkan untuk pagar rumah, pintu lipat, railing tangga, kanopi, rangka plafon hingga balkon.

3. Besi hollow dapat dijadikan material untuk peralatan rumah seperti lemari baju, rangka tempat tidur, rak dapur, meja makan, hingga meja TV.

Baca juga: Manfaat Besi Hollow dalam Bidang Konstruksi dan Furniture

Jenis Besi Hollow

1. Besi Hollow Hitam

jasa laser cutting hollow

Besi hollow hitam terbuat dari plat hitam berbahan dasar hot-rolled steel, yang membuat warna permukaannya hitam keabu-abuan. Material hollow hitam biasanya digunakan untuk pembuatan pagar, pintu lipat, kanopi, hingga balkon.

2. Besi Hollow Galvanis

hollow galvanis

Keunggulan besi hollow galvanis adalah sifatnya yang anti korosi. Material berbahan galvanis biasanya dibuat dari material hot-rolled atau cold-rolled yang dilapisi dengan lapisan galvanis yang membuatnya anti korosi. Umumnya hollow galvanis dimanfaatkan untuk pembuatan interior dan eksterior bangunan.

3. Besi Hollow Galvalum

jasa laser cutting pipa hollow

Karakteristik besi hollow galvalum hampir sama dengan galvanis. Sama seperti galvanis, hollow galvalum juga anti korosi. Lapisan luar dari hollow galvalum terdiri dari campuran aluminium, zinc dan silikon. Meskipun hollow galvalum anti korosi namun lebih rentan terhadap goresan. Selain itu hollow galvalume tidak tahan terhadap semen sehingga sering keropos. Namun apabila tidak terkena semen, tentunya hollow galvalum jauh lebih awet.

Kelebihan dan Kekurangan Besi Hollow

Kelebihan Besi Hollow

1. Material hollow lebih ekonomis disbanding jenis material yang lain,

2. Mudah dibentuk sesuai kebutuhan karena sifat material yang ringan,

3. Proses kontruksi menggunakan besi hollow tidak membutuhkan waktu yang lama karena pemasangannya yang mudah,

4. Hollow merupakan material yang tahan karat dikarenakan adanya adanya zat pelapis yang mampu menahan korosi dengan baik.

Kekurangan Besi Hollow

1. Tidak semua besi hollow memiliki ketahanan yang kokoh, apabila hollow akan digunakan untuk bahan bangunan harus memilih hollow dengan ukuran yang tebal, begitu juga sebaliknya,

2. Besi hollow hanya memiliki Panjang 6 meter saja, apabila membutuhkan hollow yang lebih Panjang maka harus dilakukan proses welding.

Baca juga: Simak Jenis-jenis Welding dalam Industri Fabrikasi!

Pengaplikasian Besi Hollow

Umumnya, besi hollow dimanfaatkan dalam industri furniture dan juga sebagai material konstruksi. Berkat kelebihannya yang sudah disebut di atas, wajar adanya jika hollow adalah material yang pas untuk kedua bidang tersebut.

1. Furniture

Contoh pemanfaatan produk dengan menggunakan besi hollow pada dunia furniture adalah pembuatan partisi ruangan, kursi, meja, kabinet, lemari dan masih banyak lainnya. Pada dasarnya besi hollow bisa dibentuk untuk berbagai kebutuhan industri furniture yang kalian mau. 

2. Konstruksi Bangunan

Berkat kelebihan besi hollow yang memiliki beberapa ketebalan dan ukuran jadi sangat sering ditemui digunakan sebagai kerangka gedung atau bangunan, Pemanfaatan besi hollow dalam bidang kontruksi yang paling sering ditemui adalah besi hollow yang digunakan sebagai kerangka dalam sebuah bangunan.

Kreasi Muda Indonesia, Jasa Fabrikasi Terbesar di Indonesia

Kreasi Muda Indonesia sebagai perusahaan manufaktur dari Surakarta yang berdiri pada tahun 2017. Kami membuka jasa fabrikasi logam mulai dari proses cuttingmarkingwelding, bending sampai dengan assembling. Lantas, apa yang membuat kami jadi yang terbaik? Kami merupakan perusahaan yang berpengalaman dan diisi oleh tenaga profesional. Kami berkompeten di bidangnya, dan sudah menangani banyak customer, baik perorangan maupun perusahaan di Indonesia. Didukung dengan tim yang kompeten di bidangnya, mesin yang mutakhir, pengerjaan yang cepat dan tepat, serta hasil yang presisi. Tentu kamu tidak perlu khawatir dengan integritas perusahaan kami.

Apabila Anda tertarik dengan jasa kami, silakan kunjungi website atau kontak kami. Mari konsultasikan kebutuhan Anda dan dapatkan penawaran terbaik!

Facebook Comments
WeCreativez WhatsApp Support
Tim dukungan pelanggan kami siap menjawab pertanyaan Anda. Tanya kami apa saja!
👋 Hallo, Ada yang bisa saya bantu?