Di tengah kebutuhan wastafel portable untuk cuci tangan di tempat umum, Kreasi Muda Indonesia berusaha menjadi produsen wastafel portable terbaik di Solo. Wastafel portable yang kami tawarkan memiliki beberapa keunggulan daripada yang beredar luas di pasaran. Wastafel portable juga memiliki banyak manfaat dimasa pandemic seperti saat ini salah satunya untuk menekan penyebaran virus di tempat umum. Peletakan wastafel juga sangat mudah karena sifatnya yang portable (mudah dibawa kemana-mana) seperti di masjid, pasar, pabrik, mall, supermarket, sekolahan, kampus dan masih banyak lagi.
Mengenal Apa Itu Wastafel Portable
Pada awalnya, wastafel biasa diaplikasikan pada ruangan atau gedung untuk cuci tangan ataupun untuk mencuci piring dan jenis daripada wastafel juga beragam. Biasanya wastafel yang kita banyak temui bentuknya adalah statis atau tidak bisa dipindahkan. Nah, saat ini sudah berkembang inovasi baru mengenai wastafel yaitu wastafel portable yang bisa dipindah sesuai dengan kebutuhan. Sesuai dengan namanya wastafel portable adalah wastafel yang bisa dengan mudah dipindahkan dan di setting mengikuti dengan tujuan dan posisi yang dibutuhkan. Penempatan wastafel portable saat ini juga bisa ditemui dimana-mana seperti pasar, masjid, mall, supermarket, resto dan masih banyak lagi menyesuaikan dengan kebutuhan.
Fungsi dan Kelebihan dari Wastafel Portable
Kehadiran wastafel portable sebagai tempat cuci tangan juga memiliki beberapa fungsi yang pastinya bisa menghindarkan dari penyebaran virus. Penempatan wastafel yang portable juga mempermudah pengguna untuk melakukan cuci tangan dimanapun dan kapan pun. Kelebihan wastafel portable daripada wastafel statis adalah sebagai berikut:
1. Mudah Dipindah
Dengan memanfaatkan wastafel portable sebagai tempat cuci tangan akan sangat mempermudah bagi penguna, karena wastafel akan dengan mudah dipindah dan diletakan di tempat yang diinginkan.
2. Wastafel Dilengkapi Kran Air dan Tangki Sabun
Inovasi touchless experience saat pandemi seperti ini menjadi salah satu hal yang sangat diperhatikan karena dapat mengurangi penyebaran virus. Nah, pada wastafel portable dilengkapi dengan kran air dan sabun yang otomatis keluar tanpa harus menekan kran dan sabun.
3. Injakan Ergonomis
Biasanya pada wastafel portable menggunakan injakan air dan sabun untuk mengurangi kontak dengan sentuhan pada barang.
4. Desain Minimalis Tidak Makan Ruang
Pada wastafel portable ukuran biasanya ramping dan tidak memakan banyak ruang.
Produsen Wastafel Portable di Solo
Kreasi Muda Indonesia adalah produsen wastafel portable terbaik di Solo. Sudah banyak wastafel portable yang kami produksi dan distribusikan ke perusahaan di Indonesia. Berikut adalah suasana produksi wastafel portable di Kreasi Muda Indonesia:
Kehadiran wastafel portable injak dari Kreasi Muda Indonesia mungkin menjadi kebutuhan yang cukup dicari apalagi di tengah pandemi seperti saat ini. Bagaimana tidak kebutuhan mencuci tangan yang higenis dan praktis menjadi kunci utama dalam pencegahan virus corona. Mengutip dalam laman twitter WHO Indonesia, bahwa masyarakat dihimbau menerapkan protokol kesehatan seperti mengenakan masker, menjaga jarak setidaknya satu meter dengan yang lain, menghindari keramaian dan mencuci tangan dengan air bersih yang mengalir serta menggunakan sabun.
Kenapa harus beli Wastafel Portable di Kreasi Muda Indonesia?
Wastafel portable injak dari Kreasi Muda Indonesia ini menjadi inovasi yang menarik. Injakan ergonomis pada pedalnya dapat memberikan kenyamanan pada saat digunakan. Selain itu desain wastafel yang minimalis karena berwarna hitam membuat wastafel dari Kreasi Muda Indonesia bisa diletakan di sudut manapun ruangan anda. Alasan kenapa harus pesan wastafel di Kreasi Muda Indonesia :
- Bisa Satuan atau Grosir
- Pengiriman ke Seluruh Indonesia
- Gratis Ongkir Pembelian Grosir
- Kualitas Produk Unggulan
- Satu Set dengan Sabun dan Kran Air
- Injakan Ergonomis
Lalu, apa saja sih yang perlu diperhatikan dalam memilih wastafel?
1. Ketahui Rekam Jejak Produsen
Untuk memilih produsen wastafel terbaik bisa dilihat dari perusahaan yang berpengalaman. Pengalaman perusahaan bisa dilihat dari banyak nya project yang telah dikerjakan.
2. Pilih Model Wastafel Sesuai Kebutuhan
Setelah yakin memilih produsen wastafel yang tepat, hal selanjutnya adalah memilih model dari wastafel. Usahakan bahwa anda memilih wastafel sesuai dengan kebutuhan anda seperti di era new normal seperti ini, menggunakan wastafel tanpa ada sentuhan yang menggunakan pedal kaki untuk mengalirkan air adalah langkah yang tepat.
3. Harga
Harga selalu menjadi patokan untuk mencari sesuatu. Hal tersebut merupakan hal yang wajar tetapi perlu diingat juga bahwa lebih baik jika tidak menjadikan harga sebagai patokan utamanya, perlu diperhatikan juga perbandingan harga dan layanan nya sebelum memutuskan untuk memilih produsen wastafel.
4. Bahan Pembuatan Wastafel
Bahan wastafel juga merupakan hal penting yang tidak boleh dilupakan. Pasalnya bahan akan sangat menentukan bagaimana tingkat keawetan dan perawatan. Bahan Mild steel hollow merupakan bahan material yang dapat dikatakan lebih unggul dari yang lain, karena bahan besi tersebut anti karat dan anti bakteri.
5. Tanpa Bongkar Pasang.
Salah satu keunggulan wastafel portable injak dari Kreasi Muda Indonesia adalah dari segi pemasangan. Jenis portable yang bisa dipindahkan dimana saja, dan hanya perlu digeser ke tempat yang membutuhkan. Dengan model yang praktis dan minimalis yang cocok ditempatkan di luar atau di dalam ruangan.
Hubungi Kami untuk Informasi Produk Wastafel Portable!
Apabila anda tertarik untuk membeli produk kami, silahkan hubungi kami sekarang juga melalui bagian kontak kami secara langsung. Atau anda dapat menghubungi kami melalui WhatsApp resmi kami.
Wastafel portable injak ini adalah wujud peran aktif Kreasi Muda Indonesia dalam penanganan virus corona di Indonesia. Yuk cegah penyebaran virus dimulai dari hal kecil seperti dengan mencuci tangan.