fbpx
Tips Percantik Mushola Rumah Jadi Minimalis

Tips Percantik Mushola Rumah Jadi Minimalis

Bagi keluarga Muslim, keberadaan mushola di rumah tentu sebuah kebutuhan. Meski salat sebenarnya bisa dilakukan di kamar, adanya mushola dapat menambah ketentraman dalam beribadah. Selain terhindar dari gangguan, suasana damai dalam mushola pun bisa membuat ibadah jadi lebih khusyuk.

Rutinitas ibadah setiap harinya, tentunya melakukan sedikit dekorasi pada mushola penting untuk dilakukan. Selain untuk memperindah, juga dapat membuat rasa nyaman berlipat ganda. Dekorasi dan penempatan yang tepat akan memberikan kesan dan ketenangan tersendiri dalam beribadah sehingga suasana yang khusyuk bisa lebih mudah diperoleh. 

laser grafir partisi masjid

Pada artikel ini kami akan memberikan tips untuk mempercantik mushola rumah agar ibadah semakin nyaman dan khusyuk.

Terasa Lebih Luas dengan Atap Tinggi

mushola rumah

Atap tinggi dapat membuat ilusi ruangan tersebut jadi tampak luas. Model ini cocok diterapkan pada hunian kecil yang tidak memiliki space yang luas untuk dibangun mushola. Selain itu, ketiadaan pintu juga bisa membuat mushola mendapatkan sirkulasi udara dari ruangan lain supaya tidak pengap.

Lebih Tradisional dan Elegan dengan Ornamen Kayu

solid wood kaligrafi

Kesan alami dapat diwujudkan dengan beberapa ornamen kayu seperti hiasan dinding kayu yang terlukis kaligrafi ataupun lafadz Islami lainnya. Selain itu, penerapan lantai kayu juga jadi opsi yang menarik. Suasana yang adem dari lantai kayu mushola pastinya bisa membuat ibadah lebih khusyuk. Kamu juga bisa menempatkan mosaik berbahan kayu sebagai jendela atau aksen pada dinding.

Jendela sebagai Sirkulasi Udara Alami

mushola rumah

Mushola yang nyaman untuk beribadah sebaiknya memiliki sirkulasi udara yang baik agar tak pengap dan panas. Udara alami dirasa lebih baik dan nyaman ketimbang mengandalkan dingin dari AC. Di samping itu, keberadaan jendela memberikan akses bagi cahaya matahari untuk masuk ke dalam mushola sehingga pemakaian lampu di siang hari bisa lebih irit.

Lampu Gantung Percantik Mushola Rumah

jasa pembuatan lampu masjid

Lampu adalah ornamen yang tidak dapat dipisahkan dari sebuah bangunan. Begitu pula dengan lampu mushola. Lampu mushola berfungsi sebagai sumber penerangan sehingga mushola pun tampak terang sehingga mempengaruhi kenyamanan dalam menjalankan ibadah. Selain sebagai sumber pencahayaan, lampu juga bagian dari interior yang membuat mushola semakin indah.

Kreasi Muda Indonesia, Jasa Interior Mushola Rumah

Kreasi Muda Indonesia adalah perusahaan fabrikasi logam yang menyediakan jasa fabrikasi logam mulai dari proses cutting, marking, welding, bending sampai dengan assembling. Kami merupakan perusahaan yang berpengalaman dan diisi oleh tenaga profesional. Kami berkompeten di bidangnya, dan sudah menangani banyak customer, baik perorangan maupun perusahaan di Indonesia. Didukung dengan tim yang kompeten di bidangnya, mesin yang mutakhir, pengerjaan yang cepat dan tepat, serta hasil yang presisi. Tentu Anda tidak perlu khawatir dengan integritas Kreasi Muda Indonesia.

Kunjungi website kami atau kontak kami untuk melihat project kami dan dapatkan penawaran terbaik untuk kebutuhan Anda.

Facebook Comments
WeCreativez WhatsApp Support
Tim dukungan pelanggan kami siap menjawab pertanyaan Anda. Tanya kami apa saja!
👋 Hallo, Ada yang bisa saya bantu?